Selasa, 15 Mei 2012

PENJAHIT vs PENJAHAT (ART ZINE)


frontcover:gold edition

love this 'one'...
pengantar
ibu penjahit & putranya.bersenda gurau dalam damai

ibu penjahit mencari nafkah, sosok buaya 'penjahat' mengintai dan merenggut

pembalasan yang tak terelakkan. sukma anak ibu penjahit moksa...
“To die would be an awfully big adventure.” JM.Barrie,PeterPan

backcover: tribute to my mom
my mom, yun simatupang (alm)
bersanding dengan karya drawing 'Great' EddiE haRa, dengan tema sama...
"..itu sebuah homage to them" katanya dlm chattingan kita
bertukar art bersama EddiE haRa 'Penjahit bukan,Penjahat bukan'...
 
konon, karya kecil ini saja 60jutaan.wallahu'alam...
with HaRa

Alkisah, saya seniman jalang dari kumpulan seniman kontemporer terbuang, hanya bercita-cita menghela sepucuk buku storikal bergambar yang absurd dan emoh bertanggung-jawab pada rasio.
Sekonyong-konyong tugitu menyeruak menawarkan pagina-pagina putih untuk saya setubuhi. betapa gayung bersambut. Walhasil, saya bisa kali pertama sajikan ke mripat Anda gambar awal yang dikerjakan. Belum tuntas tentu,hingga kertas hvs ini ditoreh di mesin xerox atau offsetan, saya masih berkutet distudio ditemani hantu fairy dan alunan ‘wolves in the throne room’ meruapkan astral kegelapan.
Adalah pengabdian kepada seorang perempuan yang melahirkan saya dan melepas nyawa tenangnya didekapan saya. Ya.ibu. Kala itu ia seorang buruh penjahit.Menghalau keganasan kapitalis greedy dengan merangkai kain dan benang dengan sahaja. Kesahajaan penjahit bagi saya dalam deru bertahan hidup membesarkan putra dengan halallan-thayyiban, akan menyemai benih integritas generasi mengikis anasir korup,tamak & jahat di masa depan...
Apatah arti alur gambar absurd. Reguk sari-nya dan Selamat menikmati hidangan.             

Tidak ada komentar: